Sabtu, 25 Desember 2010

Alasan kenapa susah tidur/Insomnia..??

Apakah Anda sering mengalami kesulitan tidur? Apakah Anda bangun pada tengah malam dan tidak dapat tidur kembali? Setelah bangun tidur, Anda masih mengantuk sepanjang hari, bukan? Jika demikian, Anda mungkin salah satu penderita insomnia.

Penyakit insomnia adalah dimana seseorang mengalami susah tidur ataupun kalau tidur maka tidak nyenyak. Dan hal ini terjadi secara terus menerus. Diperikirakan 1 dari 3 orang pernah mengalami ini.Dan bintang sendiri adalah salah satu diantara mereka.
Berikut informasi yang berhasil bintang kumpulkan tentang penyakit ini. Meliputi jenis penyakitnya, penyebab insomnia dan tentu saja hal yang paling penting cara mengatasi  insomnia itu sendiri.
OK! Bintang Langsung saja..
Jenis penyakit insomnia ada 3 yaitu :
  1. Susah tidur (sleep onset insomnia)
  2. Terbangun di tengah malam (sleep maintenance insomnia)
  3. Bangun lebih cepat (early awakening insomnia)

Beberapa penyebab insomnia adalah sebagai berikut :
  • Masalah psikis yang terganggu. Walaupun dapat menyerang semua usia tapi kebanyakan meningkat seiring usia. Ini mungkin dikarenakan semakin bertambah tua biasanya orang bertambah stres.
  • Memiliki penyakit yang memang dapat mengganggu tubuh seperti asma, demam dll.
  • Lingkungan tempat tinggal yang memang menganggu. (tetangga ribut, lampu menyala)
  • Mempunyai kebiasaan buruk seperti minuman keras, kopi menjelang tidur dsb.
  • Menggunakan ranjang untuk kegiatan lain seperti bekerja, membaca buku. Gunakan ranjang hanya untuk tidur. Supaya kalau tidur bawaannya ya ngantuk bukannya insomnia.
  • Dan ada sebuah kabar burung bahwa wanita lebih rentan terkena penyakit insomnia ini dibanding pria.
Jika sudah tahu penyebab susah tidur kamu . Sekarang sudah saatnya kamu membaca paragaf selanjutnya tentang…
Cara Mengatasi Insomnia atau susah tidur

  • Karena stres dapat menyebabkan insomnia soba baca artikel bintang yang terdahulu tentang cara mengatasi stres.
  • Mandi air hangat sebelum tidur sebelum tidur
  • Melakukan hal yang dapat membuat kamu berkonsentrasi secara berulang seperti menghidung domba, menghitung angka dari 1 sampai 10.000. Lakukan itu dalam keadaan terpejam
  • Mendengarkan musik yang tenang atau mendengarkan radio.
  • Hindari makan dan minum (terutama kopi) dalam jumlah banyak sebelum tidur. Tapi disarankan makan makanan ringan yang mengandug sedikit karbohidrat.
  • Tidurlah dalam keadaan lingkungan nyaman. Matikan lampu! Hilangkan suara yang mengganggu
  • Belajarlah untuk tidur dalam waktu yang teratur.
Kamu sekarang sudah tahukan apa saja penyebab dan jenis penyakit insomnia. Lalu bagaimana jika cara mengatasi insomnia diatas GAGAL. Apa yang harus dilakukan? Mau tidak mau kamu harus nonton MTV Insomnia :P

Apa penyebab insomnia?
Insomnia adalah buruknya kualitas tidur karena satu atau lebih berikut: kesulitan tidur, bangun lebih sering sepanjang malam dan sulit kembali tidur, bangun lebih pagi dan terjada di malam hari namun tidak dapat kembali tidur. Ada dua jenis insomnia, yaitu insomnia kronis dan insomnia sesaat (transient dan intermittent) Biasanya insomnia diakibatkan stres, perubahan hormon, adanya gangguan atau nyeri tubuh dan pengobatan tertentu. Insomnia yang terjadi dalam tiga malam atau lebih dalam seminggu dalam jangka waktu sebulan dianggap sebagai insomnia kronis. Salah satu penyebab insomnia kronis adalah depresi.
Penyebab lain
Artritis, penyakit ginjal, gangguan hati, asma, penyakit parkinson, hipertiroid serta gangguan tidur lain (narkolepsi, sleep apnea). Insomnia kronis juga dipengaruhi faktor perilaku, seperti penggunaan yang salah terhadap kafein, alkohol, melakukan aktivitas malam dan menderita stres yang kronis.
Sedangkan insomnia sesaat disebabkan stres, gangguan lingkungan, suhu yang ekstrim, perubahan lingkungan sekitar, masalah jadual tidur ataupun efek samping pengobatan. Insomnia sesaat (transient dan intermittent) tidak membutuhkan perawatan khusus karena beberapa hari keudian tidur Anda akan kembali normal.
Biasanya penderita insomnia adalah para senior. Mereka mengalami kesulitan tidur atau bahkan tidak bisa tidur sama sekali. Sekitar 12-25 persen orang lanjut usia dilaporkan menderita insomnia kronis, namun hanya kurang dari 15% yang melakukan terapi.
Beberapa perilaku yang dapat menyebabkan Anda menderita insomnia abadi, yaitu:
* Mengkonsumsi kafein berlebihan
* Minum alkohol sebelum tidur
* Merokok sebelum tidur
* Tidur siang berlebihan di siang atau sore jari
* Gangguan tidur secara berulang atau tidak teratur
Tip tidur nyenyak
* Membuat jadwal tidur
* Melakukan olahraga selama 20-30 menit setiap hari
* Olahraga 5-6 menit sebelum tidur
* Hindari kafein, nikotin dan alkohol
* Relaks sebelum tidur seperti mandi air hangat, membaca atau melakukan kegiatan relaks untuk memudahkan tidur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar